Monday, January 13, 2020

Hari Keenam PKL: Minggu Kedua PKL di Excellent

Hari ini Senin, 13 Januari 2020 seperti biasa saya berangkat PKL dari rumah jam 6.30. Di jalan sangat macet, dan sempat hujan beberapa saat yang membuat jaket dan celana saya sedikit basah. Karena tidak punya jas hujan, saya tetap melanjutkan perjalanan.

Di tengah perjalanan menuju kantor ada satu kejadian yang cukup membuat deg-degan. Pada saat saya  mau melewati rel kereta api disitu sangat macet, belum sampai di seberang waktu itu pas saya berada di tengah tiba-tiba alarm tanda yang menunjukkan bahwa kereta sudah mau melintas berbunyi. Saat itu saya sangat panik karena depan belakang sangat macet dan palang penghalang sudah mau tertutup. Untung saja saya masih sempat keluar sebelum kereta lewat.

Sampai di kantor kurang lebih jam 7.15, bang gun sudah datang dan sedang bersih-bersih. Saya langsung duduk menunggu sampai selesai dibersihkan dan menunggu karyawan yang lain datang. 

Setelah itu saya langsung menuju tempat duduk dan membuka email, ada email masuk dari boss Vavai yang isinya koreksi tentang artikel yang saya buat tentang keseharian saya PKL di Excellent. Mungkin karena saya membuatnya buru-buru dan tidak saya teliti lagi sebelum di publikasi. 

Mas Ridwan datang dan memberikan pengarahan untuk hari ini. Saya disuruh untuk membuat artikel tutorial tentang apa yang sudah saya pelajari dari Ansible. Selain itu mas Ridwan juga membahas email balasan dari boss Vavai yang isinya tentang koreksi tadi. Mas Ridwan memperingatkan kembali kalau boss Vavai sangat memperhatikan hal kecil di tulisan, seperti tanda baca dan huruf kapital.

Tak lama setelah itu boss Vavai datang dan langsung memberikan briefing untuk semua karyawan. Terakhir Boss Vavai menyuruh saya untuk fokus pada satu materi terlebih dahulu dan memperbaiki tulisan artikel yang saya buat. Pak boss juga menyuruh saya untuk segera mendaftarkan semua blog karyawan di feedly.

Briefing dari pak boss selesai, briefing dari pak bos hampir 2 jam. Saya segera melakukan apa yang disuruh. Pertama saya mengerjakan apa yang paling mudah dahulu, yaitu mendaftarkan semua blog karyawan ke feedly. Paling mudah dari semuanya.

Setelah selesai saya langsung membuat artikel tutorial tentang Ansible. Materi yang saya bahas adalah pengertian, instalasi dan penggunaan Ansible. Saya membuat artikel sekaligus mempraktekkannya jadi agak lama pembuatannya. Saya berniat untuk menyelesaikan secepatnya, agar waktu untuk membuat blog harian tidak terlalu mepet dengan jam pulang. Tak terasa sudah waktunya istirahat.

Setelah istirahat saya melanjutkan membuat artikel tadi, dan kurang lebih jam 2 baru selesai dalam membuat artikel itu. 

Membuat artikel tutorial selesai, saya melanjutkan dengan membuat artikel harian. Saya membuatnya dengan hati-hati dan memperhatikan tanda baca serta huruf kapitalnya. Setelah selesai membuat artikel harian itu, tidak lupa saya meneliti lagi tulisan saya. Menurut saya sudah cukup, kemudian saya publish dan memulai membuat laporan hari ini.

Setelah selesai semua, waktunya untuk pulang.

0 Comments:

Post a Comment